Home Gaya Hidup Tempat Nobar Timnas Indonesia vs Filipina di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan...

Tempat Nobar Timnas Indonesia vs Filipina di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi

Hari ini, Timnas Indonesia akan bertanding melawan Filipina dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada pukul 19.30 WIB.

Pertandingan ini menjadi penentu bagi Skuad Garuda untuk lolos ke babak selanjutnya. Saat ini, Indonesia menduduki posisi kedua di klasemen Grup F dengan 7 poin, diikuti oleh Vietnam di posisi ketiga dengan 6 poin.

Indonesia unggul dari Vietnam dengan selisih 1 angka. Dalam satu laga tersisa, Indonesia membutuhkan 3 poin untuk memastikan tidak terkejar oleh Vietnam dan mengamankan posisi runner-up dari Grup F.

Bagi yang tidak bisa menonton langsung di GBK, Anda masih bisa merasakan atmosfer mendukung timnas melalui nonton bareng di beberapa lokasi di Jabodetak. Pertandingan juga akan disiarkan secara langsung di Indosiar dan layanan streaming Vidio.

Beberapa lokasi nobar di Jakarta antara lain:
1. Brewerkz Resto & Bar Senayan City, Jakarta Pusat
2. Paulaner Brauhaus, Jakarta Pusat
3. One Satrio, Jakarta Selatan
4. Gading Festival Sedayu City, Jakarta Timur
5. Tokyo Hub PIK 2, Jakarta Utara
6. Canaleaf Coffee & Eatery, Jakarta Barat
7. FEVO Coffee, Jakarta Utara
8. Pillion Coffee, Jakarta Selatan

Lokasi nobar juga tersedia di Depok, Bogor, Bekasi, dan Tangerang. Pastikan untuk mendukung Timnas Indonesia dengan semangat dan antusiasme.

Source link

Exit mobile version