27.2 C
Jakarta
Thursday, July 4, 2024

Shin Tae-yong Mengalami Sakit, PSSI Minta untuk Tidak Membuat Banyak Asumsi

Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae-yong (STY) dilaporkan sedang sakit sehingga belum dapat menandatangani perpanjangan kontrak bersama PSSI. Melansir dari detiksport, Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga mengatakan bahwa STY sedang sakit yang bertepatan dengan momen sebelum menandatangani perpanjangan kontrak sebagai juru taktik timnas. Berkaitan dengan itu, Arya meminta masyarakat untuk tidak banyak berasumsi buruk.

“Terkait rumor STY akan ‘pulang’ ke Korea Selatan, Arya menegaskan bahwa hingga saat ini, Korea Football Association (Federasi Sepak Bola Korea) belum memberikan pernyataan resmi apapun terkait ketertarikannya dengan pelatih berusia 53 tahun itu. Sebelumnya, beredar kabar bahwa KFA kembali melirik STY untuk kembali melatih Taegeuk Warriors. Kabar itu berhembus setelah STY mencetak banyak prestasi dan sejarah bersama Skuad Garuda.

Arya menjelaskan, PSSI telah menyodorkan kontrak berupa pembaruan beberapa aspek, seperti nilai upah, bonus, hingga fasilitas. Eks Pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu ditawari perpanjangan tiga tahun atau hingga 2027 mendatang. Arya mengklaim bahwa semua pembaruan telah tertuang dalam kontrak baru sudah disepakati oleh kedua belah pihak, yakni STY dan PSSI. Namun, lanjut atau tidaknya kontrak tersebut kembali kepada keputusan Shin Tae-yong.

Sebagai informasi, kontrak Shin Tae-yong dengan PSSI akan berakhir pada akhir Juni 2024 alias tinggal menghitung hari. Namun, hingga saat ini sang pelatih belum juga membubuhkan tanda tangannya di atas kontrak. Selengkapnya bisa disaksikan di video Shin Tae-Yong Setuju Perpanjang Kontrak Hingga 2027.

Source link

berita terkait

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Berita Terbaru