Home Kesehatan Mediakom 167 – Membangun Kesehatan Negeriku

Mediakom 167 – Membangun Kesehatan Negeriku

Menurut laporan Survei Kesehatan Indonesia 2023 yang diterbitkan oleh Kementerian Kesehatan, tingkat prevalensi stunting di Indonesia saat ini mencapai 21,5 persen. Angka ini hanya mengalami penurunan 0,1 persen dari data Survei Status Gizi Balita Indonesia tahun 2022 yang sebesar 21,6 persen. Penurunan stunting ini masih jauh dari target yang ditetapkan sebesar 14 persen pada tahun 2024.

Untuk mengatasi permasalahan stunting ini, redaksi Mediakom edisi 167 Juni 2024 melakukan analisis yang lebih mendalam. Stunting dianggap sebagai tantangan yang belum berhasil diatasi sepenuhnya. Meskipun upaya penurunan stunting sudah termasuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).

Rubrik Media Utama pada edisi ini memfokuskan pada trend penurunan stunting dalam kurun waktu 10 tahun terakhir dan intervensi khusus dalam bidang gizi di sektor kesehatan. Intervensi gizi tertentu difokuskan pada menangani penyebab langsung stunting, dengan harapan generasi mendatang dapat terhindar dari stunting. Di samping itu, terdapat cerita menarik mengenai upaya penanganan dan pencegahan stunting di fasilitas kesehatan.

Selain itu, Mediakom juga memberitakan kabar baik bahwa Kementerian Kesehatan berhasil meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan. Prestasi ini sudah berhasil diraih Kemenkes sebanyak 11 kali berturut-turut, mulai dari tahun 2012 hingga 2023. Lebih lanjut informasi dapat dibaca di MEDIAKOM 167.

Source link

Exit mobile version