Lisa BLACKPINK telah menandatangani kontrak kerja sama dengan label rekaman Amerika, RCA Records, melalui agensi miliknya, LLOUD. Melalui kontrak ini, Lisa akan merilis album solo dan memegang kepemilikan penuh atas rekamannya di bawah RCA Records.
Lisa menyatakan kebahagiannya bergabung dengan RCA Records, meyakini bahwa mereka adalah “tempat” terbaik untuk mengembangkan karier solo. CEO LLOUD juga menyatakan kegembiraannya dan keyakinan bahwa RCA Records adalah tim terbaik untuk menciptakan kesuksesan dalam karier Lisa.
Pihak RCA Records juga bangga bekerja sama dengan Lisa dan LLOUD, menyebut Lisa sebagai talenta multidimensi dan kekuatan global yang tak terbantahkan. Selain itu, informasi menyebutkan bahwa Lisa bersama dengan anggota BLACKPINK lainnya tidak memperpanjang kontrak individu dengan YG Entertainment, namun tetap melanjutkan aktivitas sebagai grup.
Lisa telah memulai debut solo dengan single “Lalisa” pada September 2021 dan telah membuktikan kesuksesannya dengan penjualan sekitar 750 ribu kopi dalam minggu pertama perilisannya. Lisa juga memiliki 102 juta pengikut di Instagram, menjadikannya artis K-pop dengan pengikut terbanyak.
Selain karier musik, Lisa juga akan memperluas spektrum karirnya ke dunia akting dengan peran dalam serial drama HBO. Pada bulan Februari, Lisa juga mendirikan agensi sendiri, LLOUD, untuk mengekspresikan visinya dalam bidang musik dan hiburan.