27.2 C
Jakarta
Thursday, July 4, 2024

Kriteria Utama Perempuan di Korea Selatan dalam Memilih Pacar

Hampir setiap orang memiliki kriteria atau tipe pasangan ideal berdasarkan preferensi masing-masing. Biasanya, aspek teratas yang ditetapkan sebagai kriteria sebelum memilih pasangan meliputi penampilan, harta kekayaan, hingga hobi.

Para perempuan di Korea Selatan juga memiliki kriteria pasangan ideal mereka sendiri. Menurut survei terbaru yang dilakukan oleh operator platform perjodohan Wippy, NRise Inc., usia adalah salah satu faktor terpenting yang dipertimbangkan oleh para perempuan Korea Selatan dalam memilih pasangan.

Survei yang dilakukan pada Mei 2024 terhadap 400 responden menunjukkan bahwa 59,2% responden mempertimbangkan usia ketika melihat profil calon pasangan. Selain usia, jarak geografis antara mereka dan pasangan (57,8%) serta tinggi badan (48,8%) juga menjadi faktor penting dalam kriteria pasangan.

Di sisi lain, pekerjaan (26%) dan hobi (21%) menjadi prioritas keempat dan kelima dalam kriteria pasangan. Latar belakang pendidikan calon pasangan tidak begitu penting bagi 42% responden, sedangkan tes kepribadian Myers-Briggs Type Indicator (MBTI), yang populer di Korea Selatan, dianggap tidak penting oleh 32,1% perempuan.

Studi tren pasar oleh Embrain, Trend Monitor 2022, menunjukkan bahwa 75,2% dari 1.000 responden dewasa di Korea Selatan memercayai hasil MBTI masing-masing, namun survei NRise Inc. menunjukkan bahwa MBTI bukanlah faktor penting dalam mencari pasangan romantis.

Selain itu, sekitar 70,3% responden mengaku ingin mengetahui apakah calon pasangan mereka menginginkan hubungan yang serius atau santai. Ini menunjukkan bahwa para perempuan di Korea Selatan mempertimbangkan berbagai faktor penting dalam memilih pasangan yang sesuai dengan preferensi dan keinginan mereka.

Source link

berita terkait

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe

Berita Terbaru