Guinea tidak menyerah dalam pertandingan melawan Amerika Serikat. Ilaix Moriba membuka peluang bagi negara yang mengalahkan Indonesia di babak playoff ini pada menit ke-53, namun tembakannya berhasil diantisipasi oleh kiper AS.
Di sisi lain, Amerika Serikat juga mendapatkan peluang untuk mencetak gol tambahan melalui sundulan Nathan Harriel pada menit ke-60 setelah menerima umpan dari Jack McGlynn, namun sundulannya masih melebar dari gawang.
Amerika Serikat semakin sulit dikejar oleh Guinea setelah Kevin Paredes berhasil mencetak gol ketiga bagi tim AS pada menit ke-75.
Guinea terlihat kurang kreatif dalam pertandingan ini, dengan hanya mencoba tembakan dari jarak jauh seperti yang dilakukan Naby Oulare pada menit ke-79, namun tidak mencapai target.
Tenner Tessmann hampir berhasil mencetak gol lagi untuk AS, namun sundulannya setelah menerima umpan dari Jack McGlynn masih melebar.
Aliou Balde mencoba peruntungannya dengan tembakan dari ruang sempit pada menit ke-90+3, namun tetap dapat diantisipasi oleh kiper AS. Guinea tidak berhasil mencetak gol dalam pertandingan ini dan harus puas berada di posisi terbawah. Pertandingan berakhir dengan kemenangan Amerika Serikat dengan skor 3-0.