Home Gaya Hidup 6 Minuman Alami Untuk Membantu Menghancurkan Batu Ginjal yang Mudah Didapat di...

6 Minuman Alami Untuk Membantu Menghancurkan Batu Ginjal yang Mudah Didapat di Dapur

Jakarta, CNBC Indonesia – Batu ginjal adalah salah satu penyakit ginjal yang sering tidak disadari karena penderita tidak merasakan gejala sampai batu turun ke ureter atau saluran yang menghubungkan ginjal dan kandung kemih.

Penyakit batu ginjal atau nefrolitiasis adalah kondisi terbentuknya endapan padat dan keras yang menyerupai batu di ginjal, seperti yang dikutip dari laman resmi Kementerian Kesehatan (Kemenkes RI).

Penn Medicine menjelaskan bahwa sejumlah kasus batu ginjal dapat muncul akibat faktor keturunan keluarga, namun juga sering terjadi pada bayi prematur. Penyebab penyakit ginjal ini bergantung pada jenis batu yang terbentuk.

“Batu bisa terbentuk ketika urin mengandung zat tertentu dalam jumlah yang tinggi, membentuk kristal yang kemudian berkembang menjadi batu dalam jangka waktu tertentu,” kata Penn Medicine.

Tubuh yang terhidrasi dengan baik dapat membantu mengeluarkan batu ginjal lebih cepat. Beberapa minuman juga diklaim dapat membantu mengeluarkan batu ginjal dari tubuh. Berikut adalah 6 daftar minuman yang diklaim bisa membantu mengeluarkan batu ginjal, yang diambil dari Healthline.

1. Air
Air dapat membantu mempercepat proses pengeluaran batu ginjal karena asupan air yang cukup meningkatkan produksi urin. Studi yang dipublikasikan National Library of Medicine menemukan bahwa konsumsi air yang cukup dapat mencegah terbentuknya batu ginjal.

2. Jus Lemon
Menambahkan perasan lemon ke dalam air dapat membantu mencegah pembentukan batu kalsium pada ginjal. Lemon mengandung sitrat yang dapat memecah batu-batu kecil agar lebih mudah dikeluarkan.

3. Jus Kemangi
Studi pada tikus menunjukkan bahwa jus kemangi dapat mendukung fungsi ginjal karena mengandung antioksidan dan sifat anti-inflamasi. Namun, diperlukan studi lebih lanjut terkait hubungan jus kemangi dengan batu ginjal pada manusia.

4. Cuka Sari Apel
Cuka sari apel mengandung asam asetat yang dapat melarutkan batu ginjal. Studi menunjukkan bahwa konsumsi cuka sari apel dapat membantu mengurangi pembentukan batu ginjal.

5. Jus Seledri
Seledri telah digunakan dalam pengobatan tradisional sebagai obat batu ginjal. Studi menemukan bahwa ekstrak seledri dapat membantu memecah batu ginjal.

6. Kaldu Kacang Merah
Kaldu dari kacang merah digunakan dalam pengobatan tradisional di India untuk meningkatkan kesehatan saluran kemih dan ginjal. Meskipun efektivitasnya belum sepenuhnya terbukti, beberapa orang berpendapat bahwa kaldu kacang merah dapat memberikan manfaat kesehatan.

Selain minuman-minuman tersebut, penting juga untuk mengikuti anjuran dokter mengenai pola makan dan mengonsumsi protein nabati sebagai ganti protein hewani. Tetap konsultasikan dengan dokter mengenai pengobatan yang tepat terkait penyakit batu ginjal.

Source link

Exit mobile version